Senin, 31 Oktober 2016

PROMKES SEMAKIN KREATIF DENGAN NGEBLOG


Kebutuhan akan akses informasi semakin tinggi. Sejalan dengan perkembangan zaman saat ini tingkat kebutuhan teknologi tidak terelakkan. Tenaga promosi kesehatan sebagai promotor kesehatan juga tidak terlepas dari peran penting internet sebagai salah satu tugas dalam penyebarluasan informasi.  Salah satu upaya Dinas Kesehatan kabupaten lumajang untuk meningkatkan kemampuan petugas dalam menyebarluaskan informasi kesehatan yaitu dengan memberikan skill membuat blog. Acara ini diselenggarakan di ruang pertemuan Dinas Kesehatan Kab. Lumajang selama dua hari berturut-turut yaitu dimulai pada tanggal 01 sampai dengan 02 November 2016. 

Tujuan dilaksanakan acara bimtek ini yaitu untuk meningkatkan kemampuan tenaga promosi kesehatan dalam menyebarluaskan informasi kesehatan, baik berupa artikel, dan kegiatan-kegiatan yang telah dilaksanakan di Puskesmas.  Bimtek ini dimulai dengan materi “internet sehat” dan dilanjutkan dengan cara pembuatan blog. Kami dari petugas Promkes sangat antusias dalam mengikuti acara ini, dengan dibekali kemampuan mengelola blog diharapkan kita semakin mampu dan kreatif dalam menyebarluaskan informasi kesehatan. Lumajang Sehat-Lumajang Sae..
Download materi dapat dilink di sini